Kamis, 21 April 2016

Anggaran Pertanian 2016 Ditarget Naik 200%

Kementerian Pertanian (Kementan) menargetkan anggaran untuk pertanian 2016 naik 200% menjadi Rp45 triliun dari sebelumnya Rp15 triliun. Pemerintah juga sudah memberikan sinyal akan menambah anggaran pertanian hingga angka tersebut.

Hal itu komitmen pemerintah untuk program nawacita swasembada pangan yang sempat diungkap Presiden Joko Widodo. "Anggaran pemerintah merupakan komitmen untuk meningkatkan kinerja di sektor pertanian. Pemerintah menyatakan alokasi anggaran seharusnya dimanfaatkan sebaiknya-baik dan tidak mubazir ke setiap daerah," katanya di Kementan, Jakarta, Rabu (3/6/2015).

Setiap daerah, kata dia, harus memanfaatkan anggaran tersebut agar daerahnya tidak terkena penyetopan anggaran oleh Kementan.

"Itu sudah komitmen pemerintah majukan pertanian. Jangan sampai daerah lain kena stop anggaran. Sekarang sudah ada 26 yang kena. Karena logikanya, mereka tidak memberi 100 ribu ton, sedangkan kita kasih anggaran banyak. Itu artinya tidak memanfaatkan anggaran," paparnya.

Di sisi lain, dia mengatakan, terdapat 10 kabupaten terbaik yang target pertaniannya melebihi target. Karena itu, alokasi anggaran di wilayah tersebut akan ditingkatkan.

"Departemen pusat tidak bisa kerja sendiri. Ada 10 dinas terbaik tercapai di atas target. Kami sampaikan pertahankan bahwasanya naik anggaran tahun depan," ujarnya.

Pemerintah sendiri fokus pada tujuh komoditas yang akan digenjot. Antara lain padi, jagung, kedelai, cabai, bawang, daging sapi, dan tebu. Berdasarkan, data yang diterima, pada 2016 pemerintah menargetkan produksi padi 76,23 juta ton, jagung 21,35 juta ton, kedelai 1,82 juta ton, daging 590 ribu ton, dan gula mencapai 3,27 juta ton.

1 komentar:

  1. Roulette, Casino & Slots - Bonus List 2021
    Roulette, Casino & Slots. Roulette is one of the most popular casino 텐뱃 games on the market. 1xbet app Players 토토사이트홍보게시판 from the UK 벳 익스 have a great chance of winning big in 벳 365 가상 축구 주소

    BalasHapus